Yayasan Ulayat Bengkulu

Harga Set Top Box TV Digital Belum Ideal

Jakarta - Yang bisa menjadi kunci sukses penyelenggaraan siaran televisi digital adalah harga perangkat set top box yang murah. Sekarang harga perangkat untuk mengubah sinyal analog ke digital itu dinilai belum ideal.

Demikian dikatakan, Direktur Teknologi Informasi dan Komunikasi BPPT Ristek, Tatang A Taufik di sela kerjasama TV digital antara TVRI dan LG, di gedung TVRI, Jakarta, Selasa (9/6/2009)

"Kunci dari suksesnya TV digital adalah murahnya harga set top box. Sekarang harga set top box sekitar Rp 350-400 ribu. Jika bisa ditekan menjadi Rp 150 ribu baru ideal," ujar Tatang.

Dirjen SKDI Depkominfo, Freddy Tulung, berharap, jika perangkat itu sudah diproduksi secara massal, harga set top box bisa ditekan lebih murah lagi. Saat ini, perangkat set top box baru diproduksi oleh PT INTI dan PT Istana Teknologi (Polytron).
( rou / faw )

Oleh= Achmad Rouzni Noor II - detikinet

Sumber=
http://www.detikinet.com/read/2009/06/09/171329/1145024/328/harga-set-top-box-tv-digital-belum-ideal
Share on Google Plus

About Loenbun

Ulayat Adalah Organisasi Non Pemerintah yang didirikan pada tanggal 26 januari 2000 di Bengkulu. Aktivitas utama Ulayat meliputi pelayanan masyarakat di dalam dan sekitar hutan, melakukan pemantauan kasus-kasus kehutanan dan perkebunan, melakukan inventarisasi model-model pengelolaan sumberdaya alam berbasis rakyat dan advokasi kebijakan lingkungan di Indonesia.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments :

Posting Komentar